Kamis, 14 Februari 2019

Hati-hati Dengan Hati

Hati-hati Dengan Hati
Karya : Habib Awwaluddin 

Marrakesh tak pernah sunyi
Gemerlap neon berlalu lalang
Januari hingga November abadi
Hati-hati dengan hati, sayang...

Cepatlah datang wahai rembulan 
Semesta sudah semakin sedan
Tak ada pula bulan dan bintang
Hati-hati dengan hati, sayang...

Jangan berulah soal rasa
Tentang cinta yang sudah mulai fana
Ingar bingar mendekati murka
Hati-hati dengan hati, cinta...

Hitam tampak resah
Merah kuning biru percikan tinta
Putih sudah terlalu lelah
Hati-hati dengan hati, cinta...

9 komentar:

CINTA (?)

Insan kaula muda memang seperti haram hukumnya jika tidak bicara soal cinta. Bukan lagi hal yang tabu, cinta sudah seperti kebutuhan yang ha...